Hari ini, Delapan Partai Bersatu untuk Kedaulatan Rakyat

0
Showing 1 of 2

Hari ini, Delapan Partai Bersatu untuk Kedaulatan Rakyat

info ruang publik – Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, mengatakan pertemuan delapan partai politik hari ini terjadi karena memperjuangkan kedaulatan rakyat. “Pada siang hari ini, kita delapan partai politik bersatu untuk kedaulatan rakyat,” kata Airlangga, Ahad (8/1/23).

Pertemuan tersebut, menurut Airlangga, adalah pertemuan pertama dan akan dilanjutkan secara berkala. “Tadi bersepakat pertemuan ini akan dilanjutkan secara berkala, untuk mengawal sikap partai politik ini,” kata Airlangga.

Mengenai ketidakhadiran Partai Gerindra, Airlangga menjelaskan, meski tidak terlihat, ikut menyetujui pernyataan yang dibuat hari ini. “Partai Gerindra sudah berkomunikasi, baik dengan saya maupun dengan Nasdem, Bang Ahmad Ali, dan sudah menyetujui statement yang dibuat hari ini,” kata Airlangga.

Airlangga kemudian membacakan pernyataan sikap bersama. Sehubungan dengan wacana diberlakukan kembali sistem pemilu proporsional tertutup, dan telah dilakukan judicial review di Mahkamah Konstitusi, kami partai politik menyatakan sikap sebagai berikut:

Pertama, kami menolak proporsional tertutup dan memiliki komitmen untuk menjaga kemajuan demokrasi di indonesia yang telah dijalankan sejak era reformasi. Sistem pemilu proporsional tertutup merupakan kemunduran bagi demokrasi kita.

Di lain pihak, sistem pemilu proporsional terbuka merupakan perwujudan dari demokrasi yang berasaskan kedaulatan rakyat, di mana rakyat dapat menentukan calon anggota legislatif yang dicalonkan oleh partai politik. kami tidak ingin demokrasi mundur.

Showing 1 of 2
Exit mobile version