Usulan Kenaikkan BPIH, Puluhan Warga Bekasi Batalkan Keberangkatan Haji

0
Showing 1 of 1

Usulan Kenaikkan BPIH, Puluhan Warga Bekasi Batalkan Keberangkatan Haji

info ruang publik – Sebanyak 30 calon haji asal Kota Bekasi, Jawa Barat, mengusulkan pembatalan keberangkatan. Salah satu alasannya terkait dengan usulan kenaikkan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH).

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh pada Kantor Kementerian Agama Kota bekasi, Hasbi, mengungkapkan, saat ini banyak calon haji asal Kota Bekasi yang menanyakan kepastian biaya haji.

“Kalau yang tanya-tanya kepastian biaya haji banyak, tapi kalau yang sudah mengusulkan pembatalan itu sekitar 30-an orang,” katanya, Senin, 30 Januari 2023.

Dia mengatakan, salah satu alasannya yaitu karena calon haji belum mempersiapkan biaya tambahan jika memang BPIH naik. Calon haji yang mundur pun memilih mendaftar umrah.

“Belum ada persiapan untuk tambahan, dan mereka rencananya beralih ke umrah. Tapi itu pendaftar bervariasi, atau perkiraan masa pemberangkatan bervariasi,” ujarnya.

Hasbi pun mengatakan untuk proses pembatalan, calon haji hanya perlu mengajukan surat permohonan pembatalan dan kelengkapan lainnya ke Kantor Kementerian Agama Kota Bekasi.

Mengenai kenaikan BPIH, kata dia, saat ini masih menunggu terbitnya Keputusan Presiden. Sehingga, hal tersebut belum dapat dipastikan.

“Untuk kepastian biaya haji kan menunggu Keppres,” jelasnya.

Walaupun ada yang mengajukan pembatalan, Hasbi mengungkapkan jumlah calon jemaah haji yang mendaftar di Kantor Kementerian Agama Kota Bekasi masih tinggi.

“Sehari bisa 30 sampai dengan 40 orang pendaftar,” imbuh dia.

Source:

Showing 1 of 1
Exit mobile version