Janji Surya Paloh dan Pengakuannya Butuh ‘Pemodal Besar’ untuk Pilpres

0
Showing 4 of 4

Usep menduga kenaikan elektabilitas Nasdem ada hubungan positif dengan pencalonan terhadap Anies Baswedan yang juga mempunyai elektabilitas tinggi di Pilpres 2024. Dalam survei Populi, Anies Baswedan memiliki elektabilitas 29,2 persen atau posisi kedua setelah Ganjar Pranowo dengan 29,7 persen, disusul Prabowo Subianto 27,6 persen.

Dia menyebut, kenaikan ini dipengaruhi efek ekor jas atau coattail effect. “Kalau dilihat pengalaman-pengalaman Pilpres lalu, memang tokoh ini mempunyai coattail effect atau efek ekor jas yang dapat membawa partai yang mendukung itu memiliki potensi untuk menaikkan elektabilitas,” ujarnya.

Sedangkan, partai lainnya mendapatkan angka di bawah 4 persen, yakni PPP dengan tiga persen, disusul PAN dua persen, Perindo 1,5 persen, PSI 0,3 persen, Garuda 0,3 persen, Partai Hanura 0,2 persen, Berkarya 0,2 persen, dan PKPI 0,1 persen.

Survei Populi Center dilaksanakan pada periode 9 hingga 17 Oktober 2022 dengan 1.200 responden menggunakan metode random sampling. Wawancara dilakukan tatap muka menggunakan aplikasi survei Populi Center di 120 kelurahan yang tersebar di 34 provinsi di Indonesia dengan tingkat kepercayaan survei 95 persen dengan margin of error 2,83 persen.

Source:

Showing 4 of 4
Exit mobile version