Kans Partai Politik Baru & Mengapa Selama Ini Sulit Masuk Parlemen?

0
Showing 6 of 7

“Dia lebih pada wellfare state. Negara kesejahteraan. Nah potensi tadi ada 70 juta pekerja formal dan keluarganya, lebih lagi ada 10 juta anggota 4 konfederasi serikat buruh dan 60 federasi serikat buruh tingkat nasional ada 10 juta dan kita inginkan cuma 5,6 juta,” kata Iqbal.

Iqbal mengatakan, Partai Buruh punya strategi berbeda jika dibandingkan partai buruh lama.

Pertama, Partai Buruh saat ini tidak hanya satu konfederasi, tetapi 4 konfederasi dan 60 federasi nasional. Serikat petani, kelompok Jala-PRT hingga konsorsium agraria pun merapat ke Partai Buruh.

Kedua, Partai Buruh menyadari bahwa buruh bekerja berkelompok dan padat. Partai Buruh akan bekerja penuh untuk meraih suara pemilih di basis-basis buruh. Ia mengaku Partai Buruh sudah punya target suara untuk 5 provinsi dengan buruh terbanyak seperti Jawa Barat (3 juta suara), Jawa Timur (1 juta suara), Banten (1 juta suara), Jakarta (750 ribu suara) dan Kepulauan Riau (750 ribu suara).

“Kenapa Jawa Tengah nggak kita masukkan? Karena kita tahu walaupun itu basis industri, tapi PDIP dan PKB kuat sekali di sana, jadi Jawa Tengah kami lepas,” tutur Iqbal.

“Jadi 5 provinsi itu kami totalkan angka 6 juta dapat lah, tapi angka minim 5,6 juta,” tegas Iqbal.

Showing 6 of 7
Exit mobile version