Di kemudian hari, muncul IWA tandingan yang dibentuk oleh pendukung Bakunin dan anarkisme. Namun perpecahan IWA menjadi pemicu kegagalan mereka. Pada akhirnya IWA gagal dan harus bubar pada 1876/1877.

Kendati relasi keduanya selalu tegang, Bakunin sebenarnya punya rasa hormat yang besar pada Marx. Saat pertama kali bertemu pada 1844, Bakunin sempat menyebut bahwa Marx “lebih berpengetahuan daripada aku.” Namun, bagaimanapun, sejarah mencatat kedua tokoh revolusioner besar ini tidak pernah bisa bersatu. Leier sempat berkelakar bahwa jika saja Marx dan Bakunin tidak berselisih, keduanya akan jadi duo maut sampai akhirnya Jimi Hendrix dan Leo Fender bertemu.

1 2 3 4 5 6 7 8 9
Exit mobile version